Satuan Kodim 0913 Senjata Lengkap Ambil Alih Polres PPU, Ada Apa..? 

PENAJAM, Matainvestigasi.com  – Sepasukan bersenjata lengkap dari TNI-AD dengan pengawalan Provoos dan Perwira Piket/Jaga yang berasal dari satuan Kodim 0913/PPU mengambil alih sementara Kesatrian Polres PPU, kegiatan ini dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara 1 Juli 2020 ke-74 yang bertempat di Mapolres PPU Jl.Propinsi Km 09 Kelurahan Nipah-Nipah Kecamatan Penajam Kabupaten Penjam Paser Utara Provinsi Kaltim, Rabu (01/07/2020).

Rangkaian kegiatan ini di gagas oleh Dandim 0913/PPU Letkol Inf Mahmud, S.IP dan tanpa sepengetahuan Kapolres PPU AKBP M.Dharma Nugraha, diawali dengan laporan Perwira Piket Kodim 0913/PPU Letda Inf Misran kepada Kapolres PPU saat akan mau masuk Makopolres di lanjutkan dengan penghormatan oleh regu jajar dari Kodim 0913/PPU.

Letkol Inf Mahmud kepada awak media menjelaskan, ”Ambil alih Mapolres PPU oleh Kodim 0913/PPU ini hanyalah sementara dan hanya untuk surprise kepada Kapolres PPU yang kebetulan Ulang Tahun dan juga umumnya dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara ke -74 ,”ujarnya.

“Ini salah satu wujud nyata kekompakan antara TNI dan Polri dalam menjaga Kamtibmas dan demi menjaga keutuhan NKRI serta tetap menjaga silahturahmi antar Instansi pemerintah juga memupuk sinergitas antara TNI dan Polri agar tetap terjaga dengan harmonis, “pungkas Dandim 0913/PPU.

Sementara itu Kapolres PPU AKBP M.Dharma Nugraha saat setelah acara HUT Bhayangkara ke 74 kepada Media Penerangan mengungkapakan,”Alhamdulillah dan terimakasih kami ucapkan kepada Dandim 0913/PPU beserta jajarannya yang telah membuat surprise dengan laporan oleh perwira Piket dan regu jajar kehormatan oleh Anggota TNI di Mapolres ini yang tak lain adalah dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara ke -74,”Ucapnya.

“Jujur saja saya sangat haru dan kaget atas penyambutan HUT saya yang jatuh pada 30 Juni kemarin dan baru ini bisa terlaksana dan HUT Bhayangkara yang di prakarsai oleh Dandim 0913/PPU,karena selama ini HUT saya blm pernah di rayain,”ungkap Kapolres.

Dalam kegiatan HUT Bhayangkara tahun ini mengambil tema,“Kamtibmas Kondusif Masyarakat semakin Produktif”,

Kegiatan di Mapolres tersebut di hadiri oleh Dandim 0913/PPU Letkol Inf Mahmud, S.IP,Kasdim mayor Czi Jumani ,Perwira Staf Kodim ,Para Danramil jajaran Kodim 0913/PPU ,Anggota Kodim ,Wakapolres PPU ,Para perwira Polres beserta anggota Polres. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *