Cafe IMAH SANTOEY Menjadi Salah Satu Idola Tempat Santuy Di Baleendah

Baleendah, Kab. Bandung. Matainvestigasi.com.  Senin, 25 Februari 2021. Pada kesempatan hari ini para awak media menyambangi sebuah café yang di kenal dengan sebutan IMAH SANTOEY kolaborasi antara bahasa daerah jawa barat/sunda dengan bahasa Indonesia ejaan lama yang artinya “Rumah Santai”. Sesuai dengan nama cafénya dimana suasana dan humanity yang sangat santai dan bersahabat.

Ketika kita mendengar kata “cafe” mungkin terlintas di benak kita kumpulnya para anak muda dan menikmati sajian dengan harga mahal. Namun, kali ini di Cafe IMAH SANTOEY  hadir dengan harga sangat terjangkau dan sudah tersedia fasilitas internet Free Wifi, Free Karoke, Free snack, Free game (kartu uno, karambol dan catur) dan sekaligus suasana alam di bawah hamparan awan biru cerah. Café IMAH SANTOEY Menyajikan hidangan dengan menu favorit yang harganya sangat terjangkau untuk siapapun. Diantaranya sebagai berikut tampilan menu manakan dan minumannya :

Owner cafe Abdiel Saputra yang sering disapa mas Diel mengatakan “saya sengaja buka café ini memang untuk memberi ruang untuk para pecinta kuliner dengan harga yang sangat terjangkau, yang juga di beri fasilitas secara gratis seperti wifi, karoke dan beberapa game yang di sukai anak muda saat ini, saya sendiri penggemar game online, sambil memantau ya sesekali sya juga main game”. Ujarnya.

Manager IMAH SANTOEY Wahyu Dede Sasmita juga menyampaikan “Kegiatan yang dilakukan juga lebih sederhana, hanya untuk berkumpul bersama teman, keluarga, bahkan hanya sekedar dating/pacaran. Kemudian sering juga IMAH SANTOEY mendapatkan booking tempat dari kelompok komunitas, guru-guru untuk mengadakan arisan, reuni atau gathering, kami senang karena menerima testimony yang baik dari setiap pengunjung baik perorangan maupun kelompok atau komunitas yang ada di Baleendah dan sekitarnya”. Ujarnya.

Lanjutnya “fasilitas IMAH SANTOEY diberikan secara gratis seperti wifi, karoke dan beberapa game yang di sukai anak muda saat ini. IMAH SANTOEY juga jelas memperhatikan protocol kesehatan, pengunjung di wajibkan memakai masker, dan mencuci tangan serta test suhu tubuh sebelum masuk. Ujarnya.

Bagi kamu yang tinggal di baleendah dan sekitarnya, gak akan rugi kalian menyambangi café IMAH SANTOEY ini hanya sekedar berkumpul sambil ngemil atau makan dan minum sambil bersantuy disini, dan karokenya gratis pula. (Chox)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *