Lalulintas Gedebage Jadi Semraut, Kemacetan Meningkat Seputar Rancanumpang Sapan Menuju Masjid Apung

Bandung, Matainvestigasi.com – Semenjak Masjid Apung di resmikan, kemacetan jalan meningkat seputar Gedebage dan Sapan Tegalluar. Khususnya gedebage, akibat jalan di satu arahkan, kemacetan dari Masjid Al-Jabar ke arah selatan (Rancanumpang) dan ke arah Utara (UIN Gedebage) macet parah, Sabtu (14/01).

Keluh kesah segelintir warga sekitar, akibat jalan di satu arahkan terutama warga MRAJ. Saat mewawancarai beberapa orang tentang penutupan jalan atau satu arah, Bu Fitri warga cempaka Arum mengeluhkan kemacetan lalulintas, terutama adanya peraturan satu arah (pulang ke rumah harus memutar arah ke GBLA padahal dekeut), “ungkapnya.

Keluhan yang sama juga dari warga RW 06 dan 03 cimincrang, semenjak di perlakukan sistem satu arah bukannya tambah lancar tapi tambah macet, jadi tempat kami saat ini suasananya macet parah, “ucapnya.

Kang Soleh juga menambahkan, kemacetan sangat parah semenjak di lakukan sistem seperti sekarang, dan lebih baik sistem seperti dahulu saja, sekarang malah semerawut bukannya tambah rapih, “keluhnya.

Masjid Apung Al-Jabbar memang menjadi kebanggaan Jawa Barat, khususnya kota bandung. Karena masjid tersebut banyak menyerap wisatawan dan pengunjung dari luar bandung untuk melihat kemegahan Masjid tersebut dari dekat. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *