Biadab, Jukir Dianiaya Preman di Depan Anak Istrinya, Kapolres Pangkal Pinang : Pelaku Sudah Ditangkap

Bandung, Matainvestigasi.com – Kapolresta Pangkal Pinang, Kombes Pol Gatot Yulianto memastikan satu pelaku penganiayaan juru parkir Taman Dealova Kota Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung sudah tertangkap, Sab’tu (08/04).

Aksi premanisme itu sempat viral di media sosial (medsos) dan membuat geram masyarakat maupun warganet.

“Alhamdulillah satu pelaku sudah tertangkap. Lainnya masih dalam pengejaran. Kami mohon doanya,” kata Gatot Yulianto saat dihubungi Jumat (7/4/2023) dikutip dari suara.com.

Sebelumnya, viral video beberapa preman penganiayaan juru parkir Taman Dealova Kota Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung.

Apalagi kasus penganiayaan itu terjadi di depan anak istri korban. Sehingga sang anak menangis menjerit-jerit melihat bapaknya terkapar di tempat kejadian.

Gatot menegaskan pihaknya terus mengejar pelaku lainnya yang saat ini identitas sudah dikantongi.

“Kami kejar semua pelaku yang terlibat. Kami pastikan tidak ada ruang untuk tindakan premanisme di Kota Pangkal Pinang,” tegas mantan Wakapolresta Solo tersebut. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *