Amankan Rapat Pleno Prabowo Gibran, 4.266 Personil TNI-Polri Diterjunkan

Jakarta, Matainvestigasi.com – Sebanyak 4.266 personel gabungan TNI dan Polri mengamankan Rapat Pleno Penetapan Presiden dan Wakil Presiden RI Terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dari aksi demonstrasi warga di Gedung KPU RI, Menteng, Jakarta Pusar Rabu 24 April 2024, Kamis (25/04).

Susatyo menuturkan, seluruh personil ini tidak ada satupun yang membawa senjata api maupun sangkur. Dia juga memerintahkan provost dan komandannya untuk mengecek anggotanya secara langsung untuk memastikan tidak ada yang membawa senjata api dan sangkur.

“Bertindaklah persuasif, tidak terprovokasi, mengedepankan negoisasi, pelayanan yang humanis serta laksanakan tugas sesuai prosedur,” ujar Susatyo kepada para personil dikutip dari Tempo.co.

Dia juga mengimbau peserta unjuk rasa untuk memperhatikan hak-hak masyarakat lain, serta menghindari keributan maupun benturan dengan pendemo lainnya.

“Rekayasa lalu lintas nantinya bersifat situasional tergantung kondisi di lapangan,” ucap Susatyo.

Dia menjelaskan, jika ekskalasi meningkat, pihaknya akan menutup Jalan Iman Bonjol di depan kantor KPU RI. Susatyo kemudian mengimbau masyarakat untuk mencari jalan alternatif. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *